Lamsel (BN) -Untuk pertama kali pemilihan ketua RT di desa Jatmulyo Jati Agung Lampung Selatan digelar secara demokerasi, Juneidi terpilih sebagai ketua RT 45 B dusun Jati Sari Jati Mulyo menumbangkan lawanya Hamid yang kembali maju, dilaksanakan, Jumat malam (20/5/2022).
Pelaksanaan pemilihan ketua RT 45 B dusun Jati Sari secara demokasi dibuka oleh Sumardi SE kepala desa Jati Mulyo dan dihadiri bersama seluruh kepala.dusun (Kadus) dan Ketua RT se Jati Mulyo serta disaksikan Babinkamtimas.
Dengan antusias masyarakat menentukan pilihan dalam bilik suara yang disediakan oleh panitia yang diketuai Handoko. Berdasarkan hasil penghitungan suara terbanyak diraih calon RT Juneidi meraup 34 suara, yang tentunya berhasil menumbangkan Hamid hanya meraih 28 suara dari total 65 suara.
Kepala desa Jati Muyo Sumardi memberikan apresiasi atas terlaksananya pemilihan ketua RT yang digelar secara demokerasi oleh masyarakat.
“Saya memberikan apresiasi kepada masyarakat di Rt 45 B yang semangat melaksanakan pemilihan ketua RT secara demokerasi, mungkin ini yang pertama,” ujarnya.
Sumardi menyatakan perlu kedepanya peran serta masyarakat dalam terlibat pembangunan di desa Jati Mulyo, mengingat luas desa Jati Mulyo cukup besar, sehingga sedikit ketertinggalan dalam pembangunan kerena keterbatasan anggaran pemerintah desa.
“Jadi untuk masyarakat sidikit bersabar jika ada keterlambatan dan ketertinggalan pembanguan, selain luas wilayah juga adanya keterbatasan anggaran untuk dibagikan kesetiap dusun mau RT,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu Sumardi memberikan selamat kepada ketua RT terpilih Juneidi yang tentunya dapat berkerjasama di desa, dan kepada yang kalah Hamid jangan menyimpan rasa dendam. (Red)